REFMAL.ID(MALRA) Sebagai Desa Wisata yang masuk nominasi 50 besar pada ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) tahun 2024, Ohoi Letvuan Kecamatan Manyeuw Kabupaten Maluku Tenggara (Malra) terus berupaya untuk mempromosikan melalui berbagai kegiatan lokal, salah satu di antaranya Wisata Kopi Arobusta.
Wisata Kopi Arobusta tersebut merupakan salah agenda pada puncak Event Letvuan Paradise Fiesta II tahun 2024, bertempat di perkebunan kopi Ohoi Letvuan, Sabtu (14/9/2024).
Pj. Bupati Maluku Tenggara, Jasmono, pada pembukaan acara tersebut mengatakan, selain sebagai ajang promosi pariwisata dan budaya, Letvuan Paradise Fiesta II juga memberikan dampak positif bagi sektor ekonomi, terutama bagi masyarakat setempat sebagai petani penghasil kopi.
“Event ini memberikan peluang bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk memperkenalkan produk lokal mereka kepada pengunjung,” ujar Jasmono.
Ia berharap, para pelaku UMKM dapat memanfaatkan momentum ini untuk meningkatkan kreativitas, inovasi, dan kualitas produk, sehingga semakin mampu bersaing di pasar yang lebih luas.
Jasmono juga mengajak seluruh masyarakat, pelaku usaha, pemerintah, maupun para wisatawan yang hadir, untuk bersama-sama menjaga kelestarian alam dan budaya Kepulauan Kei.
“Alam yang kita miliki adalah anugerah yang harus dijaga dan dimanfaatkan dengan bijaksana. Mari kita jaga kebersihan, keindahan, dan keaslian lingkungan kita agar tetap lestari dan dapat dinikmati oleh generasi mendatang,” ajak Jasmono.
Ia juga mengapresiasi seluruh pihak yang telah berperan dalam menyelenggarakan acara ini, terutama para panitia yang bekerja keras demi terselenggaranya Letvuan Paradise Fiesta ke II dengan baik dan sukses.
“Saya yakin, dengan kerja sama yang baik dari semua pihak, acara ini akan menjadi salah satu kegiatan unggulan yang dapat mengangkat nama Maluku
Tenggara di kancah Nasional dan Internasional,” harap Jasmono. (RM-07)
Discussion about this post