REFMAL.ID(TUAL)Menjelang Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) 17 September 2024 mendatang, Kementerian Perhubungan Wilayah Kota Tual dan Kabupaten Maluku Tenggara (Malra) menggelar jalan santai yang dirangkai dengan senam sehat.
Jalan santai yang dilakukan mengambil titik star dari Landmark Larwul Ngabal, kawasan Ohoijang Kabupaten Maluku Tenggara (Malra) kemudian melewati kawasan Jembatan Watdek hingga finish di Lapangan Lodar El Kota Tual.
Turut hadir Pj. Bupati Malra Jasmono dan Pj. Walikota Tual Affandy Hassanusy, Forkopimda serta unsur perhubungan Tual dan Malra.
Acara tersebut dirangkaikan dengan door prize, yang dibagikan kepada peserta sejak awal star.
Pj. Bupati Malra dalam arahannya menyampaikan, tema Hari Perhubungan Nasional tahun 2024 selaras dengan isu strategis bangsa Indonesia saat ini yakni Transportasi Maju, Nusantara Baru.
“Selain isu transisi pemerintahan, dan perpindahan Ibukota juga isu Indonesia hebat 2045, tentunya ini menjawab tantangan dan isu sentral bangsa Indonesia saat ini,” ucap Jasmono.
Ia berharap, tema tersebut menjadi spirit bersama untuk mewujudkan Transportasi Maju dan Nusantara Baru.
“Semoga bangsa Indonesia semakin maju dan hebat menghadapi tantangan pembangunan di masa mendatang,” tandasnya.
Sementara Kepala Distrik Navigasi Kelas III Tual, Thomas Sipahelut menyampaikan, kegiatan jalan santai yang tengah dilakukan merupakan rangkaian menuju Hari Perhubungan Nasional yang puncaknya jatuh pada tanggal 17 September 2024 mendatang.
“Hari ini, kita laksanakan kegiatan gerak jalan sehat yang dimulai dari Landmark Ohoijang finish di lapangan Lodar El,
dalam rangka menyongsong hari puncak Hari Perhubungan Nasional,” katanya.
Ia jelaskan, selain jalan sehat, telah dilaksanakan anjangsana di panti asuhan, dan juga bersih-bersih pantai.
“Peserta jalan santai hari ini-red, terdiri dari pegawai Distrik Navigasi kelas III Tual juga Unit penyelenggara kelas II Tual serta unsur perhubungan dari Tual-Malra,” tutup Sipahelut. (RM-07)
Discussion about this post