REFMAL.ID,-TUAL-Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Provinsi Maluku musim haji 1445 Hijriyah/2024 M, Hi. Jumadi Wali, S.Ag., MH. menyapa dan menyambut kedatangan para Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kota Tual.
Dalam penyambutan tersebut, dirinya menyampaikan bahwa para JCH akan mengikuti rangkaian agenda pemeriksaan, dengan tujuan untuk memastikan para JCH telah paham dalam bimbingan dan persiapan.
“Pemeriksaan yang dilakukan merupakan bagian dari bentuk komitmen dari Pemerintah dalam memberikan layanan yang baik untuk para JCH sesuai dengan arahan Pak Menteri dengan tema ‘haji ramah lansia dan haji berkeadilan’,” ucap Jumadi Wali yang juga Kepala Bidang Haji Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Maluku.
Sejalan dengan itu, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kota Tual Hi. Echan Rumaf, S.Ag menyampaikan bahwa, para JCH Kota Tual telah siap untuk melaksanakan perjalanan suci mereka, JCH juga siap untuk divalidasi datanya untuk kemudian diberangkatkan menuju Jeddah.
“Kami berdoa agar seluruh JCH diberikan kesehatan, kekuatan, kemampuan dan perlindungan selama menunaikan ibadah haji di tanah suci, dan sekembalinya ke tanah air dalam keadaan sehat walafiat sekaligus menyandang Haji Mabrur,” harap Echan Rumaf saat mendampingi JCH di Asrama Haji Embarkasi Antara Maluku di Ambon, Selasa (4/6/2024). (RM-07)
Discussion about this post