REFMAL.ID,-AMBON- Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melalui Unit Penyelenggara Pelabuhan (UPP) Kelas II Tual, Distrik Navigasi Kelas III Tual, dan Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai (PLP) Kelas II Tual menyelenggarakan Program Angkutan Mudik Gratis lebaran Idul Fitri 1445 Hijriyah Tahun 2024.
Kegiatan mudik gratis yang telah dilaksanakan merupakan program Kementerian Perhubungan di beberapa tempat salah satunya di Kota Tual dan Kabupaten Maluku Tenggara.
“Kita melakukan kolaborasi antara tiga UPP, dimana Disnav Tual melakukan mudik gratis dengan rute Tayando menggunakan KN Mahkota, sedangkan Pangkalan PLP Tual dengan rute Banda Eli,” ujar Kepala Distrik Navigasi Kelas III Tual Thomas A Sipahelut, Senin (8/4/2024).
Dikatakan, kegiatan ini merupakan murni program dari Kementerian Perhubungan, dan untuk arus balik lebaran nanti untuk sementara masih menunggu arahan Kementerian Perhubungan.
“Untuk arus balik kita masih menunggu arahan Kemenhub, olehnya itu kita masih stay di pelabuhan Yos Sudarso Tual guna menunggu arahan selanjutnya bila terjadi lonjakan penumpang,” tutup Sipahelut.
Sementara itu menurut salah seorang pemudik, Helda Sanusi Watngil, warga Tayando Kecamatan Tayando Tam Kota Tual mengaku, sangat mengapresiasi kegiatan mudik gratis yang digagas Kementerian Perhubungan.
“Jujur saya sangat terbantu dengan adanya mudik gratis yang dilaksanakan Kemenhub dalam hal ini Distrik Navigasi Kelas III Tual. Awalnya saya lihat informasi mudik gratis ini di media sosial, dan saya mendaftar. Alhamdulillah saya bisa mudik tanpa mengeluarkan biaya sepeserpun,” kata Helda yang diamini pemudik lainnya.
Helda juga berharap kegiatan seperti ini bisa terus dilaksanakan, sehingga masyarakat atau mahasiswa bisa terbantu.
“Mudah-mudahan bukan cuma mudik gratis aja, tetapi ada juga balik gratis. Jadi pulang pergi ke kampung halaman pas lebaran bisa gratis,” harap Helda. (RM-07)
Discussion about this post