REFMALID Ambon – Polresta Pulau Ambon dan Pulau – Pulau Lease melakukan serah terima jabatan (Sertijab) empat pejabat perwira Polri diantaranya AKP Julkisno Kaisupy jabat Kasat intelkam Polresta Ambon.
AKP Julkisno Kaisupy sebelumnya jabat Kaur Bimpam Subbidpaminal Bidang Propam Polda Maluku menggantikan AKP Marthin Wenno yang memasuki masa pensiun.
Sementara AKP Ryando Ervandes Lubis, S.Tr. S.I.K., M.H. dilantik sebagai Kasatreskrim. Selain itu, Iptu Hendriko Silalahi, S.Tr.K. diangkat sebagai Kapolsek KPYS, dan Iptu Kartini Pellu menjabat Kapolsek Leitimur Selatan.
Upacara serah terima jabatan (Sertijab) dipimpin langsung oleh Kapolresta Pulau Ambon dan Pulau – Pulau Lease, Kombes Pol Driyano Andri Ibrahim, S.I.K., M.H digelar di ruang Aula Polresta Ambon Jalan Doktor Latumenten, Parigi Lima, pada Senin (27/1/2025)
Kapolresta Ambon, Kombes Pol Driyano Andri Ibrahim menjelaskan, pergantian jabatan ini adalah bagian dari regenerasi dan penyegaran organisasi Polri. Hal ini dilakukan agar Polri terus berinovasi dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Kombes Pol Andri Ibrahim berharap para pejabat baru dapat melanjutkan serta meningkatkan capaian yang telah diraih sebelumnya.
“Jabatan ini adalah amanah. Saya percaya para pejabat baru mampu menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya dan memberikan kontribusi positif ke depan”.
Kapolresta menyampaikan apresiasi kepada para pejabat lama atas dedikasi dan pengabdian mereka selama bertugas di wilayah hukum Polresta Ambon, pungkas Kapolresta Ambon. (RM-04)
Discussion about this post