Referensimaluku.id.Ambon-Tony Samloy dan Miguel Darkay menjadi mimpi buruk bagi armada tempur Leurana di partai final turnamen sepakbola menjelang peringatan Hari Ulang Tahun ke-77 Republik Indonesia Tahun 2022. Tampil berkostum dan celana putih biru di Lapangan Sepakbola Maka, Desa Wonreli, Kisar, Kecamatan Pulau-pulau Terselatan, Kabupaten Maluku Barat Daya, Maluku, Senin (21/8/2022), tim sepakbola asal Desa Lebelau, Kecamatan Kisar Utara, itu harus mengakui agresifitas dan militansi armada tempur asal Dusun Yawuru, Desa Wonreli, sehingga dipaksa menyerah 0-2 selama waktu normal 2 kali 45 menit.
Persatuan Olahraga Yawuru (Porya) Football Club benar-benar mampu membuktikan diri selalu yang terbaik di event sepakbola tahunan menjelang peringatan HUT RI tersebut. Konsistensi Dominggus Dahoklory di bawah mistar Porya FC layak diacungi jempol. Dia tampil berkelas hingga menyabet gelar pemain terbaik di laga pamungkas yang disaksikan lebih kurang lima ribu penonton itu. Kejelian strategi pelatih Porya FC Andy Letelay patut dibanggakan di laga krusial itu. “Pelatih,kiper dan Porya masih yang terbaik di Kisar. Jaga tradisi juara,” ungkap Dian Dahoklory dan Neta Laimeheriwa yang ikut menyaksikan pertandingan final tersebut.
Mahkota juara disemayamkan sementara di rumahtua Marehe Onno. Bravo Porya FC. Selamat untuk juaranya. (RM-03)
Discussion about this post