Referensimaluku.id,- Jakarta – Malut United FC terus melakukan Latihan Intensif dan persiapan ekstra dalam menghadapi babak 12 besar Liga 2 Pegadaian dengan merencanakan strategi dan taktik untuk menghadapi lawan kuat di grup X. Grup ini termasuk grup neraka di ini, Malut United FC satu full sama FC Bekasi City, Deltras dan Persela Lamongan.
Ketika dihubungi lewat Pesan Singkat WA, COO Malut United FC , Willem Dominggus Nanlohy mengatakam bahwa staf kepelatihan telah melakukan evaluasi bersama dalam membahas kekuatan calon lawan di babak 12 besar ini. Apalagi grup ini dihuni tim-tim yang diunggulkan promosi ke Liga 1 seperti Persela dan Bekasi City dan Kuda Hitam Deltras Sidoarjo.
“Semua tim yang lolos 12 besar mempunyai peluang lolos dan materi pemain yang mereka miliki sangat bagus. Karena itu, kita harus siap menghadapi semuat Tim,” ungkap Donny Nanlohy, yang juga mantan pemain Persebaya era 1990an ini.
Donny, sapaan akrab Willem Dominggus Nanlohy, menyatakan bahwa pemain akan libur Natal dan Tahun Baru sebentar sambil memulihkan kondisi dan berkumpul dengan keluarga. Setelah itu, pemain akan kembali dan bergabung dengan tim untuk melakukan persiapan menghadapi Pertandingan Pertama babak 12 Liga 2 Pegadaian Melawan Persela Lamongan Di Stadion Madya 7/1/24.
Seperti yang kita tau, Malut United FC akan Berkandang di Stadion Madya , Senayan , Jakarta dalam Menghadapi Babak 12 Liga 2 Pegadaian. (RM-08)
Discussion about this post