REFMAL.ID,Ambon – Peserta Musyawarah Olahraga Provinsi (Musprov) Pengurus Provinsi Persatuan Kempo Indonesia (Perkemi) Maluku sepakat dan secara aklamasi memilih Anos Yermias menakhodai induk organisasi kempo itu periodesasi 2024-2025.
“Rapat ini kita gelar di Ambon dan peserta yang tidak dapat datang ke Ambon kita gunakan sistem daring. Semua sepakat aklamasi ke Pak Anos Yermias jadi Ketua Perkemi Maluku 2024-2025,” kata Wakil Ketua I Pengprov Perkemi Maluku Jermia Lekahena di Ambon, Sabtu (3/8/2024). Lekahena mengakui selama ini pihaknya sulit mencari sosok tepat memimpin Pengprov Perkemi Maluku.
“Kami sudah berulang kali meminta kesediaan Pak Anos (Yermias) untuk menjadi ketua, dan puji syukur ke Tuhan, semuanya dijawab Tuhan karena beliau bersedia dengan senang hati,” ucap Lekahena.
Sebagai ketua Pengprov Perkemi Maluku terpilih, Anos Yermias mengatakan dirinya akhirnya menjatuhkan pilihan ke Perkemi setelah sukses memimpin Pengprov Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Maluku karena komitmennya pada kemajuan pembinaan olahraga daerah ini.
“Setelah mundur dari dayung sebenarnya saya ingin rehat dulu di olahraga dan fokus pada tugas-tugas di DPRD Provinsi Maluku, tapi karena saya terus diminta kesediaan untuk membina dan membangun kempo, dengan tulus dan tangan terbuka saya terima.
Saya bertekad bulat membina kempo tentunya dengan dukungan teman-teman pengurus yang lain,” ringkas Anos. Sekretaris Perkemi Maluku yang baru dipercayakan ke Maichel Jonlich Lawalatta, Bendahara Fernando Ricardo Salamor, Ketua Komisi Media, Humas dan Hubungan antarlembaga Rony Samloy dibantu komisi-komisi lain. (RM-03)
Discussion about this post