Referensimaluku.id.Ambon-Pelatih anggar Papua Johanis Sopacua (JS) menyatakan bakal melaporkan pelatih anggar Maluku Agustinus Manuhuttu (AM) terkait postingan AM yang seakan-akan menuding JS telah “berkhianat” untuk Maluku. “Setelah saya sampai di Ambon saya akan melaporkan dia (AM) ke polisi.
Saya sudah tunjuk advokat untuk mendampingi saya melaporkan saudara Agustinus Manuhutu di Polda Maluku,” tegas Sopacua kepada Referensimaluku.Id via ponselnya dari Jayapura, Minggu (10/10/2021).
Sopacua mengaku heran kenapa Manuhuttu pura-pura tidak tahu proses kepindahan dirinya ke Riau,padahal sejatinya Manuhuttu mengetahui proses kepindahannya tersebut. “Ose tahu kanapa beta ka Riau toh. Lalu ose pikir itu berita beta yang kasih naik ose bilang beta membawa petalatan anggar apa.
Kalau beta bini seng kasih kaluar uang par kamong tiga seleksi nasional di Karawang kamong mungkin seng bisa lolos Sea Games 2013. Ose yang sandiri tahu kalau uang berangkat ka Karawang Pemda ada kasih berapa. Kalau beta seng bawa ka Karawang ose bisa berangkat Sea Games. Jadi ose karja itu sapa yang bicara sampe ose karja, tapi makasih dari os lai. Trima kasi banya par ose,” kata Sopacua.
Sebelumnya Manuhuttu memosting komentarnya di fesbuknya membalas tudingan Sopacua yang menudingnya tidak beretika ibarat “kacang lupa kulit”. “Etika apa yang anda (JS) maksudkan. Faktanya memang demikian. Ketika PON XVIII 2012 Riau anda meninggalkan atlet-atlet anggar Maluku yang dipersiapkan menuju PON Riau. Lalu apa yang anda maksudkan tidak tahu etika. Anda membawa peralatan (anggar) Maluku itukah etika. Lalu siapa yang membuang anda dari Maluku. Beta juara bukan murni hasil karya tangan anda. Saudara almarhum Jopi Pesiwarisa dan Yos Mauwa juga Beta dibina Pelatnas. Anda terima barang yang sudah jadi,” protes Manuhuttu dalam komentarnya di laman fesbuknya.
Sekalipun dalam berita berjudul “Dibuang” Maluku, Johanis Sopacua Bawa Tim Anggar Dagen Putri Papua tidak menyebutkan siapapun tapi Manuhuttu mengancam akan memperkarakan Referensimaluku.Id. “Penulis Referensimaluku saudara tunggu saya di Ambon. Jangan menggoreng berita yang tidak tahu kebenarannya,” tutup Manuhuttu menebar ancaman. (RM-02/RM-04)
Discussion about this post