Referensi Maluku
No Result
View All Result
  • NASIONAL
  • MALUKU
    • AMBON
    • KKT
    • MALRA
    • MALTENG
    • MBD
    • SBB
    • SBT
    • TUAL
    • ARU
    • BURSEL
    • BURU
  • DESA
  • HUKRIM
  • RAGAM
  • OLAHRAGA
    • LIGA 3 MALUKU
    • ALL SPORT
  • OPINI
  • EDITORIAL
  • EKONOMI
  • LOKAL
Youtube
Facebook
  • NASIONAL
  • MALUKU
    • AMBON
    • KKT
    • MALRA
    • MALTENG
    • MBD
    • SBB
    • SBT
    • TUAL
    • ARU
    • BURSEL
    • BURU
  • DESA
  • HUKRIM
  • RAGAM
  • OLAHRAGA
    • LIGA 3 MALUKU
    • ALL SPORT
  • OPINI
  • EDITORIAL
  • EKONOMI
  • LOKAL
No Result
View All Result
Referensi Maluku
Home Hukum Dan Kriminal

Satreskrim Polres Tual Ringkus Pelaku Penikaman Anggota Brimob Batalyon C Pelopor

November 12, 2025
in Hukum Dan Kriminal, TUAL
0
Share on FacebookShare on TwitterShare on WhatsappShare on Email

Referensimaluku.id,-TUAL- Kasus penganiayaan menggunakan senjata tajam kembali terjadi di wilayah hukum Polres Tual. Seorang pria bernama Refualu menjadi korban penikaman yang dilakukan oleh menantunya sendiri, Pierre Sahertian (PS), pada Senin malam (10/11/2025) sekitar pukul 21.30 WIT. Akibat kejadian tersebut, korban mengalami luka tusuk di bagian tubuh sebelah kiri dan harus mendapatkan perawatan medis.

Baca Juga

Asprov PSSI Maluku Menang Banding di PT Ambon, Putusan PN Ambon Dibatalkan, Rhony Sapulette Kalah

Tangkap Kapal Ikan Bermuatan BBM Ilegal di Perairan Pulau Buru, Guspurla Koarmada III Gelar Keterangan Pers

Gunakan Surat Hibah Palsu, Mantan Kadistan Maluku dan Kepala BPKAD Maluku Berpotensi Jadi Tersangka Pemalsuan

Menurut keterangan Refualu kepada pihak kepolisian, kejadian bermula saat ia menerima telepon dari salah satu kerabat yang menanyakan keberadaannya. Panggilan tersebut dijawab oleh sang istri dan kemudian diteruskan kepadanya. Dari percakapan itu, Refualu mendapat informasi bahwa telah terjadi pertengkaran antara keponakannya, Nungsi, dan suaminya, Pierre Sahertian, yang berujung pada tindakan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

Tak lama berselang, Nungsi datang ke rumah Refualu untuk melaporkan bahwa dirinya mengalami kekerasan fisik akibat masalah uang. Mendengar penjelasan tersebut, Refualu berinisiatif untuk melaporkan kasus tersebut ke Polres Tual. Namun dalam perjalanan, ia sempat melintasi kamar kos pasangan suami istri tersebut dan melihat menantunya, Pierre Sahertian, sedang duduk di depan kamar.

Dengan niat untuk menasehati, Refualu menghampiri menantunya. Namun, bukannya menerima dengan baik, pelaku justru menanggapi dengan kasar dan dalam keadaan mabuk. Mendapat jawaban tidak sopan, Refualu sempat hendak memukul pelaku, namun belum sempat melakukan tindakan, Sahertian lebih dulu menyerang dengan menggunakan gunting yang diambil dari arah belakang.

Serangan tersebut diarahkan ke bagian dada Refualu, namun berhasil ditangkis dengan tangan kiri. Meski demikian, luka tusuk tetap mengenai tubuh bagian kiri korban. Dalam kondisi terluka, Refualu berusaha menghindar, sementara pelaku masih berupaya mengejar dan melakukan serangan lanjutan.

Korban kemudian melarikan diri menuju pangkalan ojek untuk meminta pertolongan dan langsung menuju Polres Tual guna melaporkan kejadian tersebut. Setelah membuat laporan, anggota jaga Polres Tual segera mengevakuasi korban ke Rumah Sakit Langgur. Karena ruang tindakan penuh, korban kemudian dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Karel Sadsuitubun untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

Pihak Polres Tual yang menerima laporan segera melakukan penyelidikan dan berhasil mengamankan pelaku Pierre Sahertian. Dari Tempat Kejadian Perkara (TKP), polisi menyita barang bukti berupa satu gunting kesehatan berbahan stainless steel berwarna putih.

Kasat Reskrim Polres Tual IPTU Aji Prakoso Trisaputra, S.Tr.K., S.I.K., M.Si. membenarkan penangkapan tersebut dan menyampaikan bahwa pelaku PS telah ditetapkan sebagai tersangka dan dijerat dengan Pasal 351 ayat (1) KUHP tentang Tindak Pidana Penganiayaan.

“Pelaku sudah kami amankan bersama barang bukti, dan saat ini sedang menjalani proses pemeriksaan lebih lanjut di Polres Tual,” ujar Kasat Reskrim. (RM-07)

ShareTweetSendSend

BERITATERKAIT

Asprov PSSI Maluku Menang Banding di PT Ambon, Putusan PN Ambon Dibatalkan, Rhony Sapulette Kalah

Asprov PSSI Maluku Menang Banding di PT Ambon, Putusan PN Ambon Dibatalkan, Rhony Sapulette Kalah

by admin
November 18, 2025
0

Referensimaluku.id, Ambon - Pengadilan Tinggi Ambon dalam putusan...

Tangkap Kapal Ikan Bermuatan BBM Ilegal di Perairan Pulau Buru, Guspurla Koarmada III Gelar Keterangan Pers

Tangkap Kapal Ikan Bermuatan BBM Ilegal di Perairan Pulau Buru, Guspurla Koarmada III Gelar Keterangan Pers

by admin
November 18, 2025
0

Referensi Maluku.id, Ambon- TNI Angkatan Laut. Komando Armada...

Gunakan Surat Hibah Palsu, Mantan Kadistan Maluku dan Kepala BPKAD Maluku Berpotensi Jadi Tersangka Pemalsuan

Gunakan Surat Hibah Palsu, Mantan Kadistan Maluku dan Kepala BPKAD Maluku Berpotensi Jadi Tersangka Pemalsuan

by admin
November 18, 2025
0

Referensimaluku.id, Ambon - Tak ada kejahatan yang sempurna....

Operasi Zebra Salawaku 2025 Dimulai, Polres Tual Resmi Gelar Apel Pasukan

Operasi Zebra Salawaku 2025 Dimulai, Polres Tual Resmi Gelar Apel Pasukan

by admin
November 17, 2025
0

Referensimaluku.id,-Tual- Polres Tual menggelar Apel Gelar Pasukan dalam...

Puluhan Tahun Diduga Tipu Pemerintah dan “Pancuri Kepeng” Negara, Umat Buddha Maluku Tolak Penokohan Jauwerissa, Bimas Buddha “Bermuka Dua”

Puluhan Tahun Diduga Tipu Pemerintah dan “Pancuri Kepeng” Negara, Umat Buddha Maluku Tolak Penokohan Jauwerissa, Bimas Buddha “Bermuka Dua”

by admin
November 16, 2025
0

Referensimaluku.id, Ambon - Umat Buddha Maluku menolak upaya...

Polres MBD Gelar Bakso di Masjid Nurul Iman Tiakur

Polres MBD Gelar Bakso di Masjid Nurul Iman Tiakur

by admin
November 14, 2025
0

Referensimaluku.id,-Ambon - Kepolisian Resor Maluku Barat Daya (MBD)...

Next Post
Pemkab MBD Peringati Hari Pahlawan

Pemkab MBD Peringati Hari Pahlawan

Warga Tayando Murka, Tuduh PLN UP3 Tebang Pohon Kelapa Secara Sepihak

Warga Tayando Murka, Tuduh PLN UP3 Tebang Pohon Kelapa Secara Sepihak

Discussion about this post

Popular Stories

  • Kisah Pasutri Petinju Maluku, Berulang Kali Sumbang Medali di PON, 15 Tahun Honor Tak Diangkat PNS

    Kisah Pasutri Petinju Maluku, Berulang Kali Sumbang Medali di PON, 15 Tahun Honor Tak Diangkat PNS

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Lima ABK Sabuk Nusantara 103 Babak Belur Dihajar Oknum TNI dan Brimob, Yermias Minta Danyon dan Dansat Bersikap

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Bawa Malut United ke Posisi 3 Liga I, Imran Nahumarury Justru Keluar

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Selamat Jalan Kaka Sani Tawainella, Sampai “Baku Dapa” Glend Fredly Latuihamallo di Tengah Cahaya Sorgawi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Delapan Wakil Rakyat Maluku di Senayan Membisu dan “Omong Kosong”, Anggota DPR RI Asal Sulut Bantu Heins Songjanan Siap Dilantik Tamtama TNI

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Kontak Kami
  • Pedomam Media Cyber

© 2022 referensimaluku.id

No Result
View All Result
  • NASIONAL
  • MALUKU
    • AMBON
    • KKT
    • MALRA
    • MALTENG
    • MBD
    • SBB
    • SBT
    • TUAL
    • ARU
    • BURSEL
    • BURU
  • DESA
  • HUKRIM
  • RAGAM
  • OLAHRAGA
    • LIGA 3 MALUKU
    • ALL SPORT
  • OPINI
  • EDITORIAL
  • EKONOMI

© 2022 referensimaluku.id