REFMAL.ID(AMBON)Sekitar ratusan massa pendukung dan simpatisan dari Partai Kebangkitan Bangsa mengantar Murad Ismail dan Michael Wattimena mendaftar sebagai Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku
Hal ini disampaikan Syahrullah Lubis saat ditemui setelah mengantar Paslon MI -MW di Kantor DPW PKB Maluku, Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Batu Merah , Kecamatan Sirimau, Kota Ambon, Rabu sore, 28 Agustus 2024.
” Alhamdulillah Tadi sekitar 100 pengendara motor dan ratusan massa pendukung dari PKB yang tersebar di wilayah kota Ambon dan Maluku Tengah mengantarkan pasangan MI -MW mendaftar di KPU Maluku Tantui Rabu, 28 Agustus 2024,” ucapnya
Sebelum ke KPU Maluku, Bapaslon MI-MW bersama ribuan massa pendukung berkumpul di kediaman Murad Ismail di Wailela, Rumah Tiga Kecamatan Teluk Ambon, sekitar pukul 13.00 WIT.
Kemudian mereka bergerak ke kantor KPU melalui jalan M. Putuhena, Jl Dr Leimina, JMP , Jenderal Sudirman dan Titik Akhir Jalan Hasanuddin.
Sekjen Garda Bangsa Maluku ini menambahkan Ketua Wilayah DPW PKB Maluku Basri Damis dan Sekwil PKB Maluku Fahruddin Hayoto bersama Sekretaris PKB Kota Tual Zainuddin Uar turut menghantar pasangan MI -MW Ke KPU Provinsi Maluku.
Seperti kita tau selain Partai Kebangkitan Bangsa Mi -MW juga diusung oleh Partai Amanah Nasional (PAN), Partai Demokrat, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Golkar. (RM-06)
Discussion about this post