Referensimaluku.Id.Ambon-Kepengurusan Pengurus Provinsi (Pengprov) Lembaga Karate-do Indonesia (Lemkari) Maluku masa bakti 2021-2024 dilantik Ketua Umum Pengurus Besar Lemkari H.Leonardy Harmainy Dato Bandaro Basa secara virtual langsung dari Jakarta.
Prosesi pelantikan pengurus Pengprov Lemkari Maluku 2021-2024 berlangsung di Lantai V Aula DPRD Provinsi Maluku di bilangan Karang Panjang, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon, Maluku, Selasa (28/12) petang.
Kepengurusan Pengprov Lemkari Maluku periode tiga tahun ke depan diketuai Andi Munaswir dibantu sekretaris, bendahara, Majelis Sabuk Hitam dan seksi-seksi. Leonardy berpesan karateka-karateka Lemkari Maluku tetap menjaga etika, rendah hati, menghormati senioritas dan terus berlatih agar kelak dapat menjadi tulang punggung kekuatan Maluku dan bangsa Indonesia di berbagai event-event karate nasional dan internasional.
”Yang paling penting pengurus Lemkari Maluku dapat terus membangun hubungan baik dengan pemerintah daerah, apalagi tadi saya dengar laporan panitia kalau Lemkari dapat dana hibah Rp 30 juta dari Pemerintah Daerah Maluku melalui Dinas Pemuda dan Olahraga,” ujar Leonardi.
Dia juga meminta Munaswir dan kolega dapat melakukan konsolidasi dan menginventarisasi dojo-dojo di wilayah ini. “Sebab bagaimana mau bertanding atau berlatih kalau tak ada dojo. Konsolidasi itu penting sekali,” tegasnya. Ketua Pengprov Federasi Olahraga Karate Indonesia (Forki) Maluku Hendrik Lewerissa menyatakan mengurus organisasi itu mudah, tetapi mengurus organisasi olahraga yang nirlaba tidak semudah membalikkan telapak tangan.
“Karena itu yang paling utama pengurus Lemkari Maluku harus tetap solid dan tetap membangun kemitraan dengan pemerintah daerah dalam menyukseskan program -program pembinaan yang baik dan terarah dan berhasil,” papar anggota DPR RI asal Maluku. Lewerissa menekankan perlunya konsolidasi-konsolidasi untuk membangun sinerjisitas di antara pengurus Lemkari di kota dan kabupaten di Maluku.
“Harus perbanyak program-program pembinaan sehingga suatu waktu Lemkari Maluku dapat berkontribusi dengan menyedikan karateka-karateka terbaik bagi KONI Maluku maupun daerah ini di berbagai event-event nasional,” ujarnya. Ketua Pengprov Lemkari Maluku Andi Munaswir menegaskan dirinya menerima tanggung jawab besar sebagai ketua Lemkari Maluku bukan untuk mengoleksi curicullum vitae (CV) pribadi dan CV organisasinya, tetapi semua itu atas dasar keterpanggilan pribadi sebagai orang yang dilahirkan dari cabang karate.
“Karena saya adalah karateka maka saya terpanggil untuk membesarkan organisasi ini,” ungkapnya. Andi menyatakan untuk menjadikan Lemkari Maluku kuat dan besar maka kekompakkan merupakan keniscayaan. “Saya sangat sependapat dengan pernyataan Ketum PB Lemkari kalau untuk membangun Lemkari maka kita semua harus solid dan kompak,” imbuhnya. Pelantikan pengurus Pengprov Lemkari Maluku diwarnai penyematan Sabuk Dan IV kepada Lewerissa dan Munaswir. (RM-03)
Discussion about this post