Referensimaluku.Id.Ambon-Tim Nasional Belanda akhirnya memastikan satu tiket ke Piala Dunia 2022 Qatar setalah berhasil menumbangkan Norwegia 2-0 di laga pamungkas grup G kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa. m/Mendominasi permainan sejak awal membuat “Raja Tanpa Mahkota” ini mampu membuat Norwegia kewalahan, walau sempat ditahan imbang di babak pertama.
Di babak kedua akhirnya “De Orange” mampu tampil agresif dengan menjadikan Memphis Depay dan Denzel Dumfries sebagai ujung tombak, Belanda akhirnya mampu mencetak gol perdana di menit ke-84 setelah Steven Bergwijn mampu menuntaskan umpan Danjuma Groeneveld, lalu pada menit ke-91, Belanda berhasil menggandakan keunggulan lewat gol Memphis Depay, Belanda pun berhasil meraih poin penuh dengan skor 2-0.
Sebelumnya Timnas Jerman lebih dulu memastikan lolos ke gelaran Piala Dunia 2022 Qatar usai mengalahkan Makedonia Utara pada lanjutan kualifikasi Grup J dengan skor 4-0. Pasukan Hansi Flick ini menuju Qatar setelah mengumpulkan 21 poin dari 7 kemenangan dengan mengandalkan dua talenta mudanya, yakni Kai Havertz dan Timo Warner.
Jerman dan Belanda memang merupakan tim besar dengan banyak fans fanatik di Ambon, Maluku. “De Orange” juga punya loyalis yang militan, bahkan di Negeri Ratu Wilhelmina itu mengakui euphoria orang Maluku dan beberapa kali ditayangkan di televisi nasional Belanda, ketika pendukung mereka melakukan pawai di Kota Ambon. Tapi walaupun tak sebanyak pendukung “De Orange” di Ambon, namun fans fanatik “Der Panzer” juga sangat militan, solid dan sangat memesona.
Timnas “De Orange” dan “Der Panzer” memang selalu menunjukan rivalitas dan tak kunjung saling olok dan saling ejek (membully) atau “baku baterek” di media sosial dan dengan superioritas kibaran Bendera kedua Negara di seluruh penjuru Kota Ambon. Setiap perhelatan sepakbola akbar sejagat ketika dua tim berlaga, maka para pendukung Jerman selalu meneriakan yel-yel kebangsaan “Uber Alles” atau “Deutschland Uber Alles” (Jerman ras tertinggi di dunia). Begitupun Belanda, di mana “The Flying Dutchman” ini selalu meneriakan “De Orange” dan “Sapa mau lawan Belanda” dengan antusiasmenya ketika melakukan pawai. Kedua pendukung fanatik memang selalu menampilkan aura magisnya “ALE DONG BATU”.
Namun apakah pada perhelatan piala dunia 2022 ini Belanda mampu memutuskan kutukan “Raja Tanpa Mahkota” ? atau Jerman yang akan menambahkan jumlah Bintang mereka menjadi lima? Kita Lihat nanti. Namun sejumlah titik di Ambon, seperti di kawasan Rehobot, Batu Gantung, Kudamati, Air Salobar, Benteng, Batu Meja, Skip, Belakang Soya, Karang Panjang, Aster, Galala, Hatiwe Kecil, Hallong, Latta, Lateri, Passo, Poka, Rumah Tiga, Wailela, Tawiri, dan Laha akan menjadi saksi rivalitas kedua fans fanatik Negara tersebut. (RM-05)
Discussion about this post