Referensimaluku.Id.Ambon-Cabang dayung Maluku sukses meloloskan tujuh nomor perlombaan ke partai final Pekan Olahraga Nasional (PON) XX 2021 Papua pada heat pertama dan semifinal yang dihelat di lintasan Teluk Youtefa, Kota Jayapura, Papua pada Senin (4/10) pagi dan Selasa (5/10) pagi waktu setempat.
Final seluruh nomor akan dihelat di lokasi serupa pada Kamis (7/10) pagi dan Jumat (8/10) pagi waktu setempat.
Tujuh nomor-nomor final yang bakal diikuti pedayung-pedayung Maluku, yakni Rowing Single Scull (M1X) Open putra atas nama (a.n) La Memo, Single Scull (W1X) Kelas Ringan Putri a.n Chelsea Corputty, Double Scull (M2X) Open Putra a.n La Memo dan Asuhan Pattiiha, Double Scull (W2X) Kelas Ringan Putri a.n Chelsea Corputty dan Arny Pattipeiluhu, Single Scull Open Putri a.n Isa Behuku, Double Scull (W2X) Open Putri a.n Arny Pattipeiluhu dan Maria Bahi Tuhuteru, dan Quadrapel (LW4X) Putri a.n Chelsea Corputty, Arny Pattipeiluhu, Isa Behuku dan Maria Bahi Tuhuteru.
Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Maluku Anos Yermias memastikan dari tujuh nomor final itu atlet-atlet daerah ini bakal mengunci empat hingga lima emas.
“Memang persaingan begitu ketat di PON XX Papua khusus di cabang dayung. Tapi dayung ini cabang terukur sehingga dari catatan-catatan waktu yang ada atlet kita akan mengunci emas di M1X Open Putra, M2X Open Putra, W2X Kelas Ringan Putri, W1X Kelas Ringan Putri dan W2X Open Putri. Mudah-mudahan dua nomor lain juga merebut emas,” ujar Anos kepada referensimaluku.id dari Teluk Youtefa, Jayapura, Selasa (5/10) sore.
Anos menyatakan target dayung Maluku di PON XX Papua adalah merebut empat emas. “Semoga semua obsesi kita ini tercapai. Kita sangat butuhkan dukungan doa masyarakat Maluku agar atlet-atlet kita tampil lebih percaya diri dan Spartan di final nanti,” serunya. (RM-03)
Discussion about this post